Paralegal

Kementrian Agama Kabupaten Madiun Benarkan ASNnya Positif Virus Covid 19

Madiun, Sinarpolitan.com – Pihak Kementerian Agama Kabupaten Madiun membenarkan satu orang dinyatakan positif Covid 19, adalah Aparat Sipil Negara (ASN) dilingkungannya. Pihaknya kini menyerahkan penanganan bersangkutan kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Madiun, khususnya Dinas Kesehatan (Dinkes).

“Bersangkutan benar ASN disini (Kanmenag Kabupaten Madiun), saat ini masih menjalani perawatan di RSUP dr Soedhono. Kami ikuti terus perkembangan bersangkutan, informasi kami terima makin baik,” jelas Irfan Alkhaidari, Kepala Sub Bag TU, Kantor Kemenag Kabupaten Madiun, Rabu (1/4/2020).

Ia juga mengatakan siap memberikan informasi, terkait orang orang yang sudah melakukan kontak fisik dengan yang bersangkutan, guna kepentingan pendataan lebih lanjut. “Kami juga mendoakan, bersangkutan diberikan kesembuhan,” ujarnya.

Ada sejumlah langkah harus dilakukan, bekerja di rumah, jika ada ASN mendapatkan tugas pelayanan dikantor harus memperhatikan prosedur kesehatan, keselamatan, hingga jaga jarak. Jajaran Kemenag memberikan penjelasan agar tetap tenang, tidak panik, namun kewaspadaan dijaga.

Informasi lain menyebutkan bahwa yang bersangkutan berasal dari Kecamatan Geger, Kabupaten Madiun, berangkat ke Surabaya bersama satu orang lagi yaitu Ka Kankemenag setempat Sururi. Disebutkan Sururi sejak dari acara di Surabaya, langsung mengkarantina sendiri di rumah.(Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *